Minggu, 20 Desember 2009

Jumat: Men and God


Jumat, 18 Desember 2009



Sudah hampir waktu jumatan, kami keluar kebun binatang setelah cukup puas bercanda dengan jerapah, lalu aku duduk termenung didepan masjid kecil di dekat kebun binatang. Ryan mengambil peci dan sarung lalu masuk ke masjid. Aku melihat banyak pria menuju ke masjid untuk menunaikan ibadah shalat jumat yang disakralkan oleh umat islam.
Menurut hukumnya, cewek nggak wajib solat jumat, tapi cewek tetap wajib sholat dhuhur. Tapi kenapa cuma pria ya yang diundang tuhan untuk berkumpul dalam masjid? Hal ini baru terpikirkan sekarang.
Aku ngetwit (membuat status di situs Twitter), tapi segera terhenti ketika sebuah becak berhenti didepanku. Aku saat itu berteduh dibawah pohon cerry kecil nan teduh dan aku yakin itu pangkalannya. Ketika aku hendak menyingkir, pria itu membuka kotak kecil dibelakang tempat duduk penumpang dan mengeluarkan sarung, sajadah dan peci hitam yang semuanya lusuh. Beliau tersenyum padaku. Lalu menyeberang jalan menuju masjid. Dan khotib mulai berkutbah.
Saat pria tua itu nggak kelihatan lagi, aku naik ke tempat duduk becaknya dan ngetwit disana. Enaknya, tempat duduk becak itu empuk. Aku hampir ketiduran disana hingga suara “Amiin” yang panjang mengagetkan aku.
Sesudah jumatan selesei, aku udah benar-benar ngantuk lagi, pria tua itu menegurku dengan senyum, aku malu dan segera turun. Beliau lantas segera menarik becaknya sekali lagi setelah pamit padaku “Monggo”. Monggo atau Mangga adalah nama buah (Manggo) tapi dalam bahasa jawa artinya permisi atau silahkan. Aku tersenyum membalasnya mengangguk.
Setelah itu aku nunggu Ryan yang sekitar 5 menit kemudian keluar sambil menggerutu, “sialan, sendalku ilang tadi”. Aku menjawab dengan kalem: “Yawdah, nanti kita beli baru” dengan nada kalem seperti dia. Dia langsung diam lalu mengelus rambutku dengan kasar.

Me and Monkey versus the world

Jumat, 18 Desember 2009



Jam 9.30 aku baru sadar untuk pertama kalinya hari itu. Mataku sudah cukup tidur di kereta plus di hotel. Sekarang aku lapar, kami mencari warung disekitar kebun binatang. Agak jauh di dekat terminal angkot, aku menemukan warung, cukup dengan Rp5000 perak kita dapat sambal penyet dan ikan gurami yang gurih. Kami beli satu gurami dan dibagi berdua. So sweet? Nggak, so terrible, masa sambel penyetnya dicampur brambang (bawang merah), ikan guraminya belum mateng, habis dari warung aku masih laper. Aku menggerutu tapi Ryan seperti biasa dengan kalem bilang: “Yawdah nanti kita makan lagi abis jumatan”. Dan seperti biasa aku langsung diem kalo dia bilang dengan nada kalem dan cool abis.
Begitu buka, kebun binatang langsung ramai. Maklum long weekend. Ini kali pertama aku ke kebun binatang itu sejak terakhir kesini semasa SD dulu. Tau enggak apa yang jadi tujuan utama ke sini? Yeah MONYET! Sebenarnya pingin liat beruang tapi karena dia lagi tidur, aku memutuskan menarik Ryan ke kandang monyet. Kandang monyet berupa pulau di tengah kolam. Aku melihat “monyet” lain memberi makan ke mereka. Dan sesuatu hal yang belum sempat aku foto, salah satu monyet memberikan tanda metal (itu loh, jari kelingking, telunjuk dan jempol mengacung sedang jari tengah dan jari manis turun) kepadaku. Aku jawab juga dengan tanda metal. “Me and You againts the world!” seruku sambil ngakak. Aku kasih nama dia… Jimi Hendrix!

Sleep Trouble

Jumat, 18 Desember 2009


Bayangkan semalaman gak bisa tidur karena excited dengan esok hari. Kami berangkat esok pagi buta, dan aku nggak bisa tidur. Jam dinding bergambar Snoopy menunjukkan pukul 07.00 malam. Gila, baru seumur hidup tidur seawal itu. Mata nggak bisa tidur karena Mita berisiknya minta ampun juga teman-teman Ryan yang datang bikin kepala pecah. Twitter menjadi sahabatku. Ngakak bersama status konyol orang amerika yang juga konyol.
Sekitar jam sepuluh malam, Ryan masuk kamar dan tidur disampingku. Oh ya bagi yang bagi yang belum tahu, dia itu tunanganku hasil dari perjodohan. Dia langsung ngorok tapi aku tetep nggak bisa tidur. Ya maklum, ini pertama kali kita tidur berdua sejak tunangan. Sungguhan lho! Kamarnya menjadi gudang dadakan akibat barang-barang berserakan saat kami mempersiapkan bekal. Dia terpaksa tidur di kamarku.  Suatu hari nanti aku pasti ceritakan bagaimana kami bisa bertemu dan bagaimana aku bisa mencintai dia.
Kata guruku masuk akal, laki perempuan tidur berdua itu nggak papa dan dianjurkan dari pada “bangun” berdua, heheheh…
Dan sesuai yang kuduga sebelumnya, aku tidur jam 12 malam dan terpaksa bangun (setelah disiram air oleh Ryan) jam 3 pagi. Kepala masih pusing. Aku mandi dan segera bersiap, kereta api akan berangkat pukul 5 pagi. Aku baru tahu kemarin kalo Malang Express sudah ditutup karena bangkrut. Malang Express atau dikenal dengan kereta lumpur adalah solusi sampai Surabaya-Malang dengan cepat melewati Porong (lumpur sidoarjo). Jadi terpaksa kami naik kereta biasa yang paling pagi. Belum antri tiket dan berjejalan karena ini adalah long weekend.
Mita (yang juga terpaksa bangun pagi) mengantarkan kami dengan berat hati (dan berat kantung mata) ke stasiun. Wow, nggak disangka rupanya cukup ramai disana. Kami dapat tiket dan kini menunggu kereta datang.
Benar kata bang Iwan Flash eh Iwan Fals “Kereta terlambat sudah biasa..”. Kami menunggu hampir 10 menit lebih dari jadwal distasiun. Begitu dapat kereta, aku langsung masuk bersama Ryan.
Sebenarnya perjalanan ini bersama 2 orang lainnya, David Fisher dan Norah Dunes, temanku dari Aussie, tapi mereka memilih menunggu kami di Surabaya sambil menjelajahi Jawa Timur. Mereka dari Bali langsung memulai petualangannya.
Di dalam kereta, aku mendapatkan tempat dibagian timur, sebelah jendela, jadi aku bisa melihat matahari terbit dari timur. Eh, mataku ngantuk lagi. Tepat pukul enam pagi kami sampai di stasiun wonokromo. Jelas kota Surabaya selalu padat. Kami memutuskan berjalan kaki ke Novotel, hotel yang sudah kami booking untuk 2 hari. (Dan cukup mahal jg)
Selama perjalanan dari Malang ke Surabaya, aku nggak inget apa-apa, tapi yang jelas kata Ryan aku tidur dengan pulasnya.

Traveling: The Prologue

Minggu 13 Desember 2009
Hari yang cerah di Bandara ngurah Rai, Bali. Aku baru saja turun dari pesawat Quantas bersama mama, ryan, david, dan Norah. Disana kami masih harus menunggu bis yang akan membawa kami pulang ke kota Malang.
Sudah hampir 6 bulan aku kuliah di Australia dan berpisah dari keluarga besar, terutama om Teddy, boneka beruang yang super terkenal itu dan Mita, adikku. Aku mengambil mata kuliah Teknik IT sesuai dengan bidang yang aku sukai. Seperti mama bilang, jangan pernah memilih jurusan kuliah seperti orang lain yang berpikir bagaimana mendapatkan pekerjaan mudah dari mata kuliah itu. Tekuni apapun yang kamu suka dan kamu akan merasakan enjoy.
Selama di Australia, aku tinggal di Asrama yang seperti penjara. Nggak ada kebebasan, oleh karena itu, begitu aku pulang ke Indonesia, satu yang pingin aku lakukan, TRAVELLING.
Kata orang, Travelling itu kayak nggak ada gunanya aja. Buang-buang duit. Nggak berguna. Bikin keluarga khawatir. Jujur, itu semua benar, tapi ada kok cara mensiasatinya. Aku dan Ryan, udah merencanakan liburan natal dan tahun baru ini kami hendak travelling keliling jawa bali.
Budget datang dari tabunganku selama SMA kelas 3, kamu taukan, selama kelas 3, kita punya sedikit waktu untuk mempersiapkan UAN. Aku jadi enggak punya kesempatan melakukan travelling selama kelas 3. Begitupun selesei UAN, masih ada bimbel ini itu untuk melewatkan tes masuk kampus di  Australia. Selama setahun menabung, aku kaget saat mengetahui tabunganku melebihi 4 juta rupiah. Wow!
Kembali ke Bulan November 2009, tanggal lupa.
Aku telepon mama di Surabaya. Aku berdiskusi (dengan a lot) demi mewujudkan misiku: Travelling. Aku bilang ke mama: “Ayo deh ma, kan mama udah janji kalo aku bisa masuk Australia, aku boleh travelling”.
Mamaku yang khawatir tentu saja menolaknya. Beliau beralasan bahwa anak perempuan itu berbahaya pergi sendirian. “Kan ada Ryan!” Aku sengaja nggak mengungkit si Mita, soalnya tahun ini giliran dia menghadapi UAN.
Akhirnya setelah beberapa kali telepon, dan mendesak beliau, mama mengizinkan aku pergi dengan catatan: Bawa teman lain. Yeah! Aku langsung mendadak fly (tanpa drugs tentuna) dan menyetel lagu kelompok Bonnie M dengan keras, satu teguran dari penjaga asrama dan teman yang tinggal di kamar sebelah. Ups..
Maju ke Awal Desember
Seharian di ruang kuliah aku nggak sabaran untuk segera keluar dari kelas dan bertemu Ryan. Begitu ada kesempatan, aku bolos latihan baseball dan segera menuju asramanya. Aku sudah membicarakan hal ini sebelumnya, dan dia siap sedia, begitu aku datang, dia langsung buka google maps dan merencanakan kemana aja kita akan pergi. Selain itu halaman Lonely Planet, situs para traveller juga terbuka.
Yang aku rencanakan:
1.       Kemana saja aku akan pergi
2.       Setelah menentukan kota mana saja, cari informasi tempat wisata, hotel, dan tempat makan yang ada di daerah itu. Cari juga spot menarik di tempat itu untuk foto-foto.
3.       Tentukan perkiraan biaya perjalanan, biaya masuk lokasi, biaya makan, hotel/penginapan sesuai berapa lama kita akan pergi, kemana dan berapa orang.
4.       Cari informasi tentang kondisi (seperti suhu, ketinggian, dll)
5.       Persiapan alat-alat seperti baju, obat dan lainnya.
Saat semua sudah selesei, sekarang saatnya petualangan. Dalam hal ini, aku menunggu sampai tanggal 13 Desember.
Selasa, 15 Desember 2009
Aku sampai di Malang hari senin pagi. Tapi nggak banyak aktivitas hari itu, cuma berkangen-kangenan dengan teman lama, keluarga, berdiskusi di facebook dan twitter. Sisanya tidur karena perjalanan bus dari Denpasar – Malang luar biasa capeknya. Bayangkan duduk semalaman melihat bukit gelap ditambah sport jantung akibat supir agak ceroboh.
Hari selasanya aku sudah segar bugar dan siap menjalani hari baru. Yah paling hari baru dan akhir yang tetap sama aja.
Aku dan Ryan keliling kota Malang berbelanja ini itu buat persiapan keberangkatan. Hampir enam bulan ditinggal, kota ini nggak banyak perubahan, cuma hawanya terasa lebih panas disini. Kami seharian mencari apa yang kami butuhkan, hampir 90% dari daftar barang yang kami butuhkan berhasil kami dapatkan. Beberapa diantaranya seperti jaket dan jas hujan nggak ada. Lagian siapa yang butuh, hujan ya berteduh aja.
Kami sudah tentukan, kami berangkat hari Jumat tanggal 18 Desember 2009 dengan Kereta api menuju tujuan pertama kami: Surabaya.

Jumat, 06 November 2009

Scanlation

Proyek Scanlation saya dapat dilihat disini: http://kikumiscanlation.blogspot.com/
Proyek saya:
  • Yotsuba& (sedang dalam masa typeset)
  • Suzumiya Haruhi (Melankoli Suzumiya Haruhi) (sedang dalam proses cleaning)
  • Cross Game (sedang dalam proses terjemah)
lebih lengkap kunjungi blog itu.

Sabtu, 31 Oktober 2009

Visual Novel

Suka Visual Novel? Visual novel adalah semacam...novel, dengan tampilan karakter, background dan musik, bahkan ada juga yang menyertakan dialog. Contoh hal semacam ini adalah Persona 4, atau game Nursery Rhyme yang popular. Kebanyakan orang menganggap Visual Novel sama dengan SIM dating atau sama dengan Hentai.

Visual Novel punya dua macam, Static dan Dinamic, Static (beberapa menyebut dengan Kinetik) adalah Visual Novel yang ceritanya kita tidak diberikan pilihan sama sekali untuk menentukan ending dari cerita. Sedang dinamic (Visual Novel sering dianggap dinamik) kita diberikan pilihan untuk memunculkan karakter tersembunyi, event, atau bahkan ending buruk atau ending baik.

Untuk membuat VN sendiri, sekarang ada beberapa Tools yang memudahkannya, bisa pakai RenPy, Blade Engine, atau Visual Novelty. Tergantung, ada yang memakai bahasa kode programmer yang rumit ada yang mudah tinggal mengetikkan dialog dan memasang gambar (Novelty).

Twitter List dan Tips Twitter [Updated]

Fitur baru Twitter untuk mengelompokkan Follower dan Followedmu, caranya?

  1. Login Twitter dan masuk Home/Profile
  2. Klik Following
  3. Di daftar orang yang anda follow, klik logo 'Manage List' pilih New List atau list yang sudah ada.
Dengan ini kita bisa bedakan mana teman misal: Teman Kampus, Keluarga, Teman Bisnis, dll.


Berikut adalah beberapa tips twitter yang menrut saya baik:

  • Ingin mendapat follower? Follow orang lebih banyak! Cobalah mendapatkan follower dengan Follow Friday, di hari jumat ketik nama-nama orang dgn tags #FollowFriday dan biasanya orang yang terkena tags akan memfollow balik anda... Hmm balas budi ceritanya...
  • Jangan menuliskan "My Follower leave me" atau "Ada followerku yang ilang" karena kadang Follower merasa sensitif dengan kata "FOLLOWER" apalagi anda menggunakan bahasa yang berbeda dari sebagian besar follower anda.
  • Gunakan bahasa yang dimengerti sebagian besar followermu.
  • Waspada akun palsu! Selalu cek username follower anda dari pada namanya yang terpampang diprofil. Jika anda ragu, kunjungi ke situs user itu (misal GreenDay, anda khawatir itu bukan akun asli greenday, kunjungi website resmi Greenday, biasanya, jaman sekarang orang2 menambahkan "FOLLOW ME ON TWITTER" dan itulah akun yang benar/asli). Cara lainnya adalah melihat tanda "Verified Account" di profil mereka (artis/orang Indonesia kebanyakan belum dapat Verified status, jd anda harus waspada)
  • Jangan pakai bahasa Alay (huruf 4lAy iTu k4YaK g1nI), beberapa user Indonesia tidak begitu suka
  • Hati2 terhadap user yang memberikan link pada anda (terkadang mengandung malware)
  • Anda suka mem-follow orang, tapi nggak mau kalo follow boneka? User boneka adalah user hasil ciptaan spammer untuk memuluskan situs mereka. Mereka biasanya mengepost secara otomatis. Coba cek orang itu pada bagian Posted in 14.32 from API. Kebanyakan user yang menggunakan "API" itu boneka.
  • Anda gak online di PC? Online Twitter di mobile tampak kacau atau kurang fitur? Gunakan DABR.co.uk atau Echofon (iPhone) atau Tweets60 (Symbian 60)
  • Anda mendapat tawaran menggiurkan: DAPATKAN 600 FOLLOWER DALAM SATU JAM DENGAN $1.0, jangan bodoh!! Anda bersedia membayar demi mendapatkan manekin/boneka menjadi teman anda... [Kecuali anda berbisnis via twitter, banyaknya follower akan membuat orang percaya jika anda pebisnis yang baik sehingga anda mendapat begitu banyak twitter]
  • Jangan berharap mendapat balasan DM dari orang berfollower banyak sebab orang ber follower banyak (lebih dari 10000) biasanya difollow juga oleh SPAMMER yang men DM mereka dengan DM-DM yang gak berguna! Tapi jangan menyerah juga kalo anda ingin niat men-DM user (yg biasanya artis/produk) itu.
Segitu aja dulu nanti kalo ada yang baru bakal di update!

Happy Halloween 2009


Halloween memang bukan budaya asli Indonesia, tapi keunikan budaya ini membuat beberapa kalangan ingin merayakannya di Indonesia. Halloween adalah pesta panen saat sore hari sebelum perayaan All Saint Day oleh umat kristiani dimana anak kecil berkostum seram dan bergentayangan keliling kota memnita permen dan bermain atau yang biasa disebut Trick or Treat.

Halloween identik dengan hal-hal berbau seram dan yang paling terkenal adalah Labu yang dihiasi dengan wajah yang mengerikan. Kebudayaan ini berasal dari eropa terutama wilayah celtic.

Jumat, 30 Oktober 2009

Tokyo Magnitude 8.0


Tokyo Magnitude adalah anime drama tentang kejadian gempa bumi luar biasa yang menghancurkan kota TOkyo. Berpusat di tokoh utama Mirai, Yuuki dan Marii (jangan bingung yah), mereka berupaya menyelamatkan diri dari Odaiba, dan kembali ke Tokyo untuk menemukan keluarga mereka. Namun kisah menjadi mengharukan saat hal tragis menimpa Yuuki.

Hampir beberapa landmark Tokyo seperti Tokyo Tower, Rainbow Bridge dan tampilan slide pada saat opening menunjukkan kehancuran dari kota ini. Konon gempa terjadi pada: Musim panas 21 Juli 2012, berkekuatan 8.0 SR, pada kedalaman 25 KM, episentrum di teluk tokyo utara, dan korban tewas mencapai 180 ribu lebih dan korban luka lebih dari 200 ribu. Gempa susulan terjadi selama 3 hari dengan kekuatan antara 5-6SR. Waktu untuk recovery mencapai 1 bulan lamanya.

Anime ini menggunakan teknologi CG yang keren dengan dibantu simulasi gempa bumi untuk menampilkan hasil aktual yang mendekati bila gempa bumi benar-benar terjadi. Soalnya menurut ramalan, pada tahun 1970 ada perkiraan akan terjadi gempa maha dahsyat di Tokyo dan terjadi dalam jangka waktu 20-30 tahun mendatang. Atau lebih tepatnya masa sekarang.

Kanamemo (anime)


Kanamemo adalah anime drama diangkat dari komik 4panel/strip mengenai kehidupan Kana, seorang gadis yang semata wayang setelah ditinggal orang tua dan neneknya meninggal dunia. Saat mengetahui barang-barang neneknya akan dijual (dan dia mengira dirinya juga akan dijual), ia kabur dari rumah dan mendapati dirinya sampai di sebuah Agen Koran Fuhshin.
Kana diterima bekerja disana dan mendapat kamar untuk dia tinggal. Di Fuhshin, ia bertemu Saki, gadis yang masih SD ini bersikap sangat dewasa dan bertindak sebagai kepala agen koran. Dia punya senjata pemusnah massal berupa senyum manis anak SD.
Lalu ada Yume dan Yukii, pasangan... ehem... lesbi yang sangat kompak, mereka berdua sama-sama anak yang keluarga ningrat.
Ada juga Haruka yang pedofil dan doyan mabuk-mabukan disiang hari dan sering ribut dengan Hinata, gadis loper lain yang doyan mengumpulkan uang (atau lebih tepatnya terobsesi).
Disamping itu ada pula Mika, gadis loper yang bekerja di agen koran lain, dia punya sifat sok dan tidak mau kalah, tapi ia juga punya perasaan dengan kana.

NOTE: Manga/Anime ini mengandung unsur Yuri alias Lesbian.

Nasi untuk Nasi Goreng


Hmmm sapa yang nggak suka nasi goreng? Hampir 70% PKL yg jual makanan selalu menyediakan nasi goreng. Nasi goreng ini resep berasal dari orang Tionghoa yang telah mendunia. Anda suka nasi goreng? Bisa bikinnya? Beberapa orang seperti saya memang suka membuat nasi goreng, tapi hasilnya terkadang mengecewakan:
  • Nasi goreng agak lengket
  • Nasi goreng cepat basi
Beberapa kali saya coba bereksperimen dengan menu ini dan menemui beberapa masalah, saya mencoba bertanya ke penjual nasi goreng atau paling tidak mengamati, kemungkinan ada bumbu/peralatan yang salah. Berikut adalah kesimpulan hasil penelitiian saya:
  • Gunakan Nasi yang sudah kering (nasi yang dimasak pagi hari dan digoreng pada saat malam)
  • Kalo untuk pesta/hajatan/hidangan dalam jumlah banyak, sebaiknya mengurangi jumlah kadar air dalam panci saat menanak nasi.
  • Gunakan wajan yang lebar dan minyak yang secukupnya
  • Gunakan api yang agak besar (tapi anda harus bisa bermain dengan wajan atau tidak membuat nasi lengket ke wajan)
  • Beras apapun sebenarnya tidak ada masalah, tapi disarankan pakai beras punel.

Rabu, 30 September 2009

Seminar?


At seminar promoting new features of GOOGLE wave (I personaly called it: Google Tsunami)

Selasa, 08 September 2009

Google Universe

Google adalah layanan mesin pencari yang didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin pada 1998 (liaht pada gambar, itu adalah tampilan pertama google yang sangat sederhana., konon karena sederhananya ia menjadi populer) dan menjadi layanan mesin pencari paling populer. Setelah sekian lama, perusahaan ini berkembang dengan memeli perusahaan lain dan bermitra serta mengembangkan layanannya tidak hanya pada mesin pencari. Secara tidak langsung, Google telah menciptakan sebuah jagad internet sendiri dengan berbagai layanannya, diantaranya:

Youtube - Situs hosting video paling populer. Disini pengguna dapat mengirimkan video dan mendapat komentar dari berbagai macam orang diseluruh dunia. Bahkan menyaingi layanan Google Video mereka sendiri.

Lalu ada Blogger, sebuah situs penyedia layanan Blog gratis di Internet yang terkenal dengan blogspotnya. Kemudahan penggunaan Blogger dan desain tampilan yang manis membuatnya terkenal melebihi Wordpress.

Kini Google telah mempunyai web based email bernama Gmail yang menyaingi Yahoo mail dan menghebohkan di awal kemunculannya yang menyediakan space 2 GB per akun. Ada juga Google Docs untuk mengerjakan hal perkantoran hanya dengan web browser saja.

Omong-omong soal web browser, Google meluncurkan Google Chrome, sebuah web browser berbasis webkit (Safari) yang diklaim mampu lebih cepat menampilkan kode javascript tingkat tinggi.

Saat ini pula Google berusaha menyaingi Facebook dan Twitter dengan meluncukan Orkut dan Jaiku. Selain itu tampaknya keberadaan Wikipedia juga akan segera tergusur dengan JotSpot dan Knol.

Kamis, 03 September 2009

Dawn of Web Designer and Programmer

Kayaknya udah pernah posting ini di Notes Facebook, tapi ini lebih baru dan uptodate. Ini adalah daftar segala bahan yang dibutuhkan untuk menjadi web designer amatir seperti saya.

BASIC
Bicara tentang Web designer kita harus tahu dasar-dasar kode HTML dan CSS di http://www.w3schools.com/

CLIENT PROGRAMMING
kalo dasar-dasar sudah bisa, sekarang bisa belajar programming dari sisi client dengan menggunakan Javascript. Programming ini membantu agar situs lebih terlihat interaktif.

TOOLS
Untuk developing toolsnya, kita bisa pakai Adobe Dreamweaver (fiturnya lengkap, hanya saja, harus beli) atau subtitusinya bernama NVU sekarang menjadi KOMPOZER. Sementara CSSnya bisa pake Notepad++. Untuk mengujinya, downloadlah berbagai macam browser dengan berbagai versi untuk menunjang penampilan. Kan gak semua user mengupdate browsernya. Ini adalah daftar browser yang umum: Internet Explorer 6 (IE 7 lebih baik), Mozilla Firefox 3.0 (3.5+), Google Chrome 2.0 (2.0.7xx+), Opera 9.0 (9.6x+), dan Safari (untuk MAC OS).

SERVER TOOLS
Untuk programmingnya seperti PHP, kita butuh server lokal untuk uji coba, ada banyak software yang bisa digunakan seperti XAMPP. XAMPP adalah software sever untuk menguji coba, letakkan file html, css, php dll dalam tempat yang dipilih dan buka web browser.

BIKIN SITUS/BLOG
Setelah punya XAMPP, downloadlah beberapa webware seperti Wordpress, Joomla, Drupal, Mediawiki, Dokuwiki, dll dan skripnya bisa dipelajari. Mulai blogging di komputer lokalmu dengan isi coba2. Kalo sudah, siap diexport ke hosting site.

Senin, 31 Agustus 2009

Baseball!

Selama di australia, walaupun bukan olahraga utama sebagian besar orang disini, aku banyak menjumpai permainan baseball dimainkan diseluruh kota, termasuk untuk cewek, walaupun ada beberapa peraturan yang berbeda.

Band para otaku

Beberapa hari lalu aku dan temen2 otaku seperti David, Tedd dan lainnya di Australia memulai latihan demi lagu Suzumiya Hirahi. Dengan aku sebagai drummer.


Sabtu, 29 Agustus 2009

Crisis Core (Final Fantasy 7) PSP

Final Fantasy 7 Crisis Core berkisah beberapa tahun sebelum kejadian FF7 (PS). Tentang masa lalu Cloud dan Zack, kekasih aeris. Karakter utamanya adalah Zack dengan mentornya Angeal. Mereka berteman dengan SOLDIER lain seperti Genesis dan Sephiroth.

Dalam perjalanannya ia bertemu dengan gadis penjual bunga, Aeris dan seorang prajurit, Cloud.

Hobi: Beda Soundtrack Game Anime dan Movie

Di about me udah dijelaskan betapa sukanya aku terhadap soundtrack/score (musik pengiring) anime, game, dan movie. Musik Score seperi itu kadang bisa meningkatkan dan mempengaruhi emosiku. Tapi setelah berapa lama aku menikmati dan membanding-bandingkan, ternyata Score itu berbeda-beda di tiap-tiap kategorinya.

Score Movie, lebih dinamis dan mengalir sesuai dengan alur cerita dan kejadian yang tampak pada film. Misalnya adegan orang berlari di atas gedung lalu melompat ke gedung di depannya, biasanya pengiring yang baik akan membedakan musik ketika berlari, melompat dan saat mendarat. Tergantung screenplay dari film itu sendiri sih. Misal, saat berlari musiknya kencang atau ngebit, lalu saat melompat, screenplay film menggunakan efek slow motion dimana musik juga harus diubah drastis menjadi slow, dan saat mendarat musik menyatakan keberhasilan seperti: Jreeng. Musik pengiring film biasanya nggak akan berulang-ulang digunakan.

Di Score anime/sinetron/dll sejenisnya, musiknya cenderung statis dan digunakan berulang-ulang. Misal pada Episode 1, adegan sedih, musik A, adegan marah musik B. Nanti di episode 2 dan seterusnya kalau ada adegan marah, akan menggunakan musik B lagi, begitu seterusnya. Dalam kategori ini sering terdapat namanya karakter music, yaitu musik khusus ketika suatu karakter muncul atau mengeluarkan kelebihannya. Misal karakter vampir musiknya gothic dan karakter skater musiknya hip hop, musik seperti ini terbatas pada munculnya karakter pada adegan tertentu aja.

Sedang SCORE pada Game lebih unik karena menggabungkan dari Score anime dan movie. Musik game jaman sekarang menggunakan musik dinamis seperti movie saat menampilkan adegan tertentu. Dan statis untuk adegan dan kondisi yang sering terjadi, misal musik saat menjelajahi kota, musik saat melawan monster. Tapi hal ini nggak berlaku pada musik game online yang cenderung mirip score anime yang statis.

Mengenang michael jackson di dunia maya

Raja yang satu ini nggak pernah mati walaupun dia telah wafat. Kematiannya yang didiagnosa sebagai bunuh diri (mungkin dia merasakan sakit akibat operasi seperti itu pada seluruh bagian tubuhnya).

MJ dikenal sebagai raja pop ini setelah kematian banyak orang mengenangnya dengan cara mendownload dan mendiskusikannya. Pada hari kematiannya pada 25 Juni 2009 pada usia 50 tahun lalu, banyak diragukan orang. Orang mencari di google dengan tag: "michael jackson death false hoax" seakan nggak percaya ia telah tiada. Dunia lantas berduka, tempat tempat yang pernah disinggahi MJ semasa hidupnya ditaburi bunga, termasuk Neverland.

Lalu bagaimana dengan dunia maya sendiri? Pada hari kematiannya yang mata dunia benar-benar tetuju padanya, Google, Wikipedia, Facebook, dan Twitter mengalami crash dan down pada servernya akibat permintaan pencarian dan diskusi tentang MJ ini. Di Google sendiri sampai-sampai harus menayangkan halaman error (http://googleblog.blogspot.com/2009/06/outpouring-of-searches-for-late-michael.html).

Twitter, mengalami crash karena 5000 tweet per menit yang membebani server mereka sedang Wikipedia terjadi CPU Overload karena adanya mass edit terhadap artikel Michael Jackson. Dan namanya menjadi Trending Topic yang stabil selama Juni - Agustus 2009. Stasiun radio lokal (indonesia) bahkan mengenangnya dengan menggelar nonstop Michael Jackson music . American Online atau AOL mengalami down selama 40 menit gara2 hal ini. Secara pribadi, di semua forum yang aku ikuti baik kaskus, fakku, animeosts, dll membuat sebuah thread mengenang sang raja pop.

Penjualan dan download segala yang berhubungan Michael Jackson mulai dari album legal di iTunes, album ilegal di Torrent (yag hingga saat ini merajai tangga musik download di torrent), sampai ringtonenya sangat laris.

Sebegitukah hebat michael jackson hingga kesedihan semua fansnya di seluruh dunia menangisinya? Termasuk aku...

Emil Chronicle Online Indonesia

Setelah coba2 versi Close Betanya di Server Singapura, aku mulai tertarik dengan ECO versi Indonesia yang sudah masuk Open Beta.

ECO bercerita tentang keadaan dunia setelah perang dimana bangsa Manusia (disebut Emil) menjadi punah. Dari keterpurukan itu, bangsa Emil kembali bangkit dari nol, karena itulah judulnya Emil Chronicle.

Fitur dalam ECO sangat dibanggakan oleh publishernya adalah mirip dengan kartun ala jepang yang cute. Sebenarnya teknik shadernya gak beda jauh dengan game SEAL dan Domo. Dari segi job, game ini mirip dengan Angel Online.

Kalo tertarik silakan download ke http://www.econline.web.id/pages/download#content dengan klien sebesar 1GB lebih.

Jumat, 28 Agustus 2009

Celebrating 100th post

Sudah 100 post lebih di blog Kikumi World ini dan akhirnya sekarang saatnya ganti theme. Theme yang ini kebetulan pas banget dengan suasana dan keadaanku saat ini. mungkin selama ini masih banyak post nggak berguna atau salah, ya maafkanlah saya :D

K-ON! Rock and Roll Girls!!!!

K-On! (Keion) adalah manga strip 4 panel yang belakangan meledak karena animenya tentang band rock beranggotakan 4 gadis dan kehidupan mereka sehari hari.

Band yang beranggotakan Yui Hirasawa, Ritsu Tainaka, Mio Akiyama, dan Tsumugi Kotobuki ini memulai dari nol. Yui yang tidak bisa bermain musik sama sekali sangat diharapkan untuk bergabung demi mempertahankan klub musik Keion ato Light Music.

Dan setiap harinya kehidupan mereka terus berubah dan Yui mulai bisa bermain gitar dan bertambahnya anggota band dan menjadi band yang terkenal.

Versi animenya menghadirkan musik soundtrack yang dinyanyikan oleh para pengisi suaranya. Cukup populer dan di situs animeostsnet, Thread KOn menduduki peringkat pertama mengungguli Naruto.

Touch

Satu lagi manga karya Adachi Mitsuru tentang bisbol. Alkisah ada 2 anak kembar dan 1 cewek yang lahir di tahun yang sama dan menjadi sahabat. Orang tua mereka patungan mendirikan rumah belajar diantara rumah mereka. Katsuya Uesugi (Kacchan) , Tatsuya Uesugi (Tacchan) dan Minami Asakura, mereka berbakat dalam bidang olahraga. Tapi, Tatsuya yang lebih suka merendah ia memilih untuk tidak berkompetisi dengan adiknya, Katsuya.

Dilain pihak, banyak orang, termasuk orang tua mereka yang sangat mendukung Katsuya dan minami untuk menjadi pasangan. Walaupun sebenarnya, minami lebih memilih Tatsuya. Sebab Tatsuya adalah anak yang bandel dan jahil dibanding adiknya yang kalem.

Sayangnya, saat Katsuya hendak bertanding ke laga Koshien ia ditabrak oleh truk dan meninggal dunia. Setelah itu Tatsuya berambisi untuk meneruskan cita2 adiknya ke Koshien.

Niji iro Tohgarashi (Natane)

Nijiiro Togarashi (Persaudaraan Pelangi) adalah manga science fiction karya Adachi Mitsuru. Di Indonesia, komik ini dikenal dengan nama Natane.

Tentang suatu planet yang mirip dengan bumi dan terjadi jauh di masa depan. Alkisah ada 7 saudara yang berlainan ibu tapi satu bapak. Setelah ibu masing2 mereka meninggal, mereka mendapatkan sebuah petunjuk berupa buah Kenari dengan tanda khusus.

Sichimi, adalah salah satunya, ia mendapatkan buah kenari itu begitu sebelum ibunya meninggal. Ia bertemu saudara tirinya yang lain di perkampungan Karakuri. Saudaranya adalah Goma si pelawak Raguko ala jepang, Asajiro si ahli pedang yang pintar menggambar serta digemari gadis, Keshi si biksu di kuil Budha yang sangat kuat, Sichimi si pemadam kebakaran, Natane satu-satunya gadis di Karakuri, Chinpi si penemu, dan Sansho si ninja cilik.

Belakangan, diketahui bahwa salah satu dari persaudaraan itu adalah bukan anak kandung dari ayah mereka yang merupakan Shogun. Sementara, 7 bersaudara itu memutuskan untuk melakukan perjalanan ke makam ibu mereka masing-masing dan untuk mencari petunjuk siapa ayah mereka (mereka belum tahu kalo ayah mereka adalah raja).

Kemunculan 2 orang asing dan Furon membuat situasi berubah, ketujuh bersaudara yang sedang melakukan perjalanan ziarah di hadang oleh pembunuh yang menginginkan kepala mereka. mampukah mereka menguak rahasia siapa ayah mereka? Siapa sebenarnya orang yang bukan dari tujuh bersaudara itu?

Kamis, 27 Agustus 2009

H2 (manga): H2 atau H4?

Hiro Kunimi, Atsushi Noda adalah pasangan Battery (Pitcher dan Catcher) dan Hideo Tachibana adalah sebuah tim yang tak terkalahkan. Hiro adalah pitcher yang hebat didampingi Noda, sedangkan Hideo adalah Batter yang hebat. Impian mereka adalah koshien, laga bisbol SMU paling bergengsi di Jepang. Hingga Hiro dan Noda divonis menderita cedera yang tak memungkinkan main bisbol lagi selamanya.

Hiro dan Noda masuk ke SMU Senkawa yang tidak punya klub bisbol sedang Hideo dan Hikari, teman masa kecil Hiro dan kekasih dari Hideo, masuk ke SMU Meiwa Daichi. Setelah tahu bahwa dokter yang memvonis Hiro dan Noda adalah doktor gadungan, mereka kembali ke bisbol, tapi di Senkawa hanya ada klub pecinta bisbol, sebab sang kepala sekolah sangat membenci bisbol.

Hiro bertemu dengan Haruka, manajer klub itu dan berusaha mendirikan klub baseball. Hiro yang teman masa kecil dari Hikari rupanya memendam rasa. Sedangkan Haruka diam2 menyukai Hiro.

Sekarang, impian Hiro dan Hideo adalah Koshien, tapi mereka ingin berhadapan sebagai Pelempar dan pemukul. Mampukah mereka mewujudkan mimpi mereka? Lalu bagaimana dengan kisah cinta segi empat antara Hiro, Haruka, Hideo, dan Hikari?

Rough

Sebuah manga romantis/sport karya adachi mitsuru, mirip dengan cerita Rome Juliet. Adalah Yamato Keisuke yang merupakan anggota klub renang dan ahli dalam gaya dada, tapi dia selalu juara 3. Ia dan ke empat temannya yang lain, Ogata, Kume, Seki dan Kyotaro merupakan sahabat yang tak terkalahkan.

Keluarga Yamato mempunyai usaha toko kue yang dirivali oleh keluarga Nanomiya. Hingga ia tahu, ada anggota klub renang bagian loncat indah yang merupakan generasi ketiga dari keluarga Nanomiya. Namanya Ami Nanomiya.

Bagi Yamato dan Nanomiya, persaingan yang sangat keras antara keluarga mereka tidak membuat Keisuke dan Ami menjadi bermusuhan dan bibit cinta bersemi diantara mereka, sementara Ami telah di jodohkan dengan orang lain.

Mampukah Keisuke mendapatkan Ami?

Kalau bermain bahasa, Rough dalam bahasa jepang dibaca Raf. Sebuah cara yang sama untuk membaca Love (Raf).

Q and A

Q and A (Hitsushi (dipanggil Q chan) dan Atsushi) adalah manga buatan Adachi Mitsuru yang untuk pertamakalinya mengambil tema supernatural. Atsushi adalah bocah 15 tahun yang baru kembali ke kota kelahirannya setelah ikut ayahnya selama 6 tahun ke kota lain.

Disana ia bisa melihat kakaknya yang telah mati bergentayangan menjadi hantu. Kakaknya iseng selalu menjahili beberapa kawan dan adiknya sendiri. Hingga seorang gadis yang merupakan teman lamanya datang.

Torrent for me

Torrent adalah sebuah fasilitas download peer to peer cepat da n nyaman karena bisa di stop dan dilanjutkan nanti dan mampu membawa data dalam jumlah yang sangat besar. Torrent dibuat oleh seorang bernama Bram Cohen.

Untuk melakukan download Torrent kita perlu file .torrent dan bittorrent client. File yang bisa didownload dari torrent biasa nya tersedia di situs penyedia torrent (torrent directory) seperti ThePirateBay, Mininova, Isohunt, dan lainnya. Walaupun banyak diantaranya yang menyediakan versi bajakan/crack dari sebuah software berlisensi.

Untuk mendownload sebuah file (software, music, dll) cari file yang kita inginkan di situs directory atau jika adasitus yang menyediakan download via torrent. Misal, download wallpaper dari allwallpapersfree.blogspot.com. Langkahnya adalah sebagai berikut:
  1. Download dan install torrent client seperti BitTorrent, UTorrent, Vuze, BitComet, dll. Dalam hal ini , saya memilih BitComet karena bagus.
  2. Cari file torrent yang akan di download, misalnya wallpaper berikut http://www.mininova.org/tor/2885990 (mininova)
  3. Click download Torrent
  4. Jika sudah selesei, buka file torrent tadi dengan BitComet
  5. Akan ada sebuah window muncul berisi daftar file yang akan di download, pilih download now
  6. Dan torrent client anda akan mendownload semua file yang anda pilih tadi.
Kelebihan Torrent:
  • Mampu mendownload file dgn ukuran besar dengan cepat
  • Mampu mendownload file banyak sekaligus
  • (alasan lainnya) Banyak software crack yang tersedia torrentnya
Kelemahan Torrent:
  • Tidak semua file ada torrentnya, harus sering rajin ke Torrent Directory
  • Kecepatan download Torrent tergantung dari kepopuleran file yang didownload itu sendiri. Semakin populer, semakin banyak orang yang memberi Seed dan Leech
  • Sering dimasuki trojan
Seed dan Leech adalah unsur penting dalam torrent karena dengan mereka, file bisa disalurkan sampai ke komputer anda. Sebelum mendownload sebuah file, ada baiknya selalu melihat tanggal entry (tanggal upload torrent), tanggal update, jumlah seed dan leecher.

Rabu, 26 Agustus 2009

Opera van Java

Kelihatannya Trans Corp punya acara menarik pengganti Extravaganza yang udah basi n bosenin, Opera Van Java di Trans7. Opera Van Java atau OVJ adalah acara lawakan dengan format wayang orang, dalangnya adalah Parto Patrio diiringi 2 sinden. Sedang lakon wayang bisa berbeda beda tiap episode.

OVJ ditayangkan setiap senin sampai jumat pukul 20.00. Mendapat apresiasi menarik dari masyarakat dengan rating yang tinggi. Aku sendiri tidak suka menontonnya, tapi, setelah pindah ke australia, aku kebetulan mendapat streaming satelit siaran dari Indonesia, walaupun udah larut malam, aku tetap menontonnya.

Adalah Sule, Aziz, wayang orang yang difavoritkan banyak orang. Bahkan ada grup facebooknya sendiri bagi Aziz gagap. Terus, apa OVJ bakal mengalahkan Extravaganza, sebuah sketsa komedi di transtv?

Selasa, 25 Agustus 2009

I am fans of Adachi Mitsuru

Beberapa bulan lalu, Gramedia mengadakan diskon buku komik seharga 3000 Rupiah saja. Kesempatan baik untuk mengoleksi komik nih, tapi, tentu saja aku sadar, kalo harga komik semurah itu, pasti yang dijual komik nggak laku, ternyata benar, tapi aku tertarik dengan salah satu judul komik bernama H2, aku teringat salah satu judul komik bernama Natane (Niji iro tohgarashi) yang pernah aku baca waktu masih kecil. Komiknya punya selera humor yang beda dari komik biasanya. Aku mulai membaca H2 dan mendapati diriku menyukai cerita dan gaya cerita Adachi Mitsuru, sang mangaka.

Di rental komik dekat rumah, aku mulai berburu komik buatan Adachi, mulai dari Natane, H2, Touch, Cross Game, Rough, Katsu, dan lainnya. Menarik sekali lho. Sebagai informasi, dia dianggap sebagai mangaka berbakat dalam hal dialog seperti film, puisi, dan tentu saja salah satu mangaka yang sukses dengan karyanya di Shonen, Shoujo, dll.

Keunikan adachi mitsuru adalah adanya karakter dirinya sendiri, mengakui kesalahan baik gambar atau cerita, dialog yang cepat dan biasa, selain itu terkadang karakter komik bisa membela pembaca, atau bermain dengan balon atau kotak komik.

Satu lagi, di setiap seri yang sudah pernah saya baca, Adachi selalu "membunuh" salah satu karakternya. Sebagai contoh di H2, ibu Hikari, di Natane, hanzo sang ninja, dan di Touch adalah Katsuya, adik dari si kembar uesugi.

Gabungkan!

Baru-baru ini, aku baru saja selesei menggabungkan semua sub blogku tentang game, film, dan anime/manga menjadi satu dalam kikumi world. Lihat dalam Label, banyak banget bukan dan sekarang Kikumi World telah menjadi lebih ramai daripada biasanya.

Jumat, 17 Juli 2009

Bomb (lagi)

Lagi2 indonesia berduka oleh tangan teroris. Tadi pagi, serangan bom teroris menewaskan 9 orang dan mencederai lebih dari puluhan orang di gedung hotel Ritz Charlton dan Marriot. Kejadian ini terjadi pukul 7.40 WIB terjadi 2 kali dalam selang waktu 5 menit. Polisi, ambulan dan PMK langsung tiba untuk menyelamatkan orang yang terluka.

Beberapa jam setelah kejadian, beberapa kejadian membuat Indonesia menjadi jatuh, Rupiah menurun, saham menurun dan harga minyak turun. Presiden SBY mengatakan hal ini adalah ulah teroris, tapi juga bisa saja merupakan sebuah serangan karena tidak terima dengan hasil pemilu presiden lalu.

Uniknya, ada kejadian berupa mobil meledak di Muara Angke yang dikira merupakan serangkaian peristiwa pemboman. Kita hanya bisa berdoa, supaya hal ini tidak terjadi lagi dan semoga arwah diterima disisiNya.

Spy Game

Spy game adalah drama spionase tentang Muir, orang CIA yang akan pensiun dan Bishop seorang agen yang bertugas dibawah komandonya. Suatu hari, Bishop tertangkap saat hendak menyelamatkan kekasihnya yang ditahan pihak Cina di penjara Su Chou. Ketika pemerintah amerika serikat memutuskan membiarkan bishop dieksekusi atas kesalahannya sendiri. Muir harus bekerja keras mencari jalan agar diadakan operasi penyelamatan Bishop.

Dalam film ini diceritakan pula sejarah pertemuan Muir dan Bishop di Vietnam dan bergabungnya mereka dalam misi di Beirut untuk membunuh teroris. Selain itu juga pelatihan Bishop oleh Muir di Jerman.

Mampukah Muir menyelamatkan anak buahnya disisa hari terakhirnya sebelum pensiun?

Kamis, 16 Juli 2009

Deep Impact (1998)

Saat pesta bintang (kegiatan astronomi), Leo Biederman menemukan bintang yang ternyata adalah komet. Sementara ia mengirimkannya pada Marcus Wolf. Malangnya, informasi tentang komet itu gagal karena ia kecelakaan.

1 tahun kemudian seorang reporter TV MSNBC, meliput suatu skandal tentang mundurnya senator karena "Ellie", rupanya Ellie disini adalah pengucapan dari E.L.E (Extinction Level Environment, atau kehancuran lingkungan total). Dan presiden Tom Beck sendiri telah meyakinkan tentang ini pada masyarakat. Dan meluncurkan misi Messiah (Juru Selamat) untuk menghancurkan komet itu.

Mampukah umat manusia selamat dari bencana itu?

Ocean's Thirteen (13 Teman Ocean)

Seorang teman dan anggota Ocean Twelve, Reuben, jatuh sakit dan kehilangan seluruh investasinya gara2 Willy Bank. Danny dan teman yang lainnya merencanakan mencuri 5 Diamond (tanda prestasi sebuah kasino dan hotel). Dan membalas Willy dengan menghancurkan bisnis kasinonya. Namun disaat yang sama, atas dorongan Terry benedict, Gaspar beraksi kembali dan berusaha mendahului kawanan mendapatkan 5 Diamond.

Mampukah mereka melakukan tugasnya?

Ocean Twelve

Terry Benedict mengancam Danny Ocean dan teman2nya untuk mengembalikan uangnya yang dicuri dari kasino. Terry juga memberikan kesempatan padanya kalau mereka tidak akan membayar apapun jikalau mendapatkan Telur Koronisasi. Tapi mereka harus bersaing dengan Gaspar LeMarque, pencuri ulung lainnya.

Dengan kekonyolan khas, mereka merencanakan untuk mencuri telur itu. Namun Gaspar mendapatkannya lebih dulu. Benarkah?

007: Quantum of Solace

Quantum of Solace adalah kelanjutan dari Casino Royale dimana Bond mengejar Mr White untuk membalas dendam atas kematian Vesper, kekasihnya. Tetapi ternyata ada anggota di MI6 yang berkhianat dan menjadi anggota Quantum.

James mencari mereka ke Bolivia dan bertemu dengan Camille yang ingin membalas dendam atas kematian keluarganya pada jenderal Medrano.

Ia kemudian menyadari bahwa Greene adalah penyebab dari semua masalah, maka ia mencarinya dan mendapati akibat dari perbuatan Greene, yaitu hilangnya sumber air di Bolivia. Mampukah James membalas dendamnya?

007: Casino Royale

Casino Royale adalah cerita James Bond ketika ia baru saja mendapatkan lisensi-untuk-membunuh-nya. Ia menyelidiki seseorang bernama Le Chiffre yang menggunakan terorisme demi keuntungan sahamnya. 

Ia mengejar Le Chiffre dan menyamar sebagai seorang penjudi dan ikut dalam Poker di Casino Royale. Tapi beberapa kecerobohan membuatnya terjebak dalam kecurangan oleh Le Chiffre.

Ia bertemu dengan Verpes dan jatuh cinta kepadanya, hingga Quantum membunuhnya dan ia harus membalas dendam.

Kikumi Game Corner

Kikumi game corner telah hadir disini. Disitu ada beberapa informasi seputar game2 yang sudah saya tamatkan atau sekedar dicoba, mulai dari jaman 8 bit sampai 128 bit sekarang. Kunjungi http://kikumigame.blogspot.com/

Twitter

Setelah cukup senang dengan facebook. Say browsing ke berbagai macam situs. Kebanyakan mereka menampilkan tulisan: FOLLOW us on Twitter. Ada apa dengan "kicauan" ini? Twitter adalah situs microblogging yang populer dan inovatif. Orang bisa bertukar status dengan mudahnya, bahkan artis dan perusahaan besar bisa terhubung dengan penggemar dan penggunanya dengan cepat dan mudah. 

Twitter memberikan beberapa kemudahan dengan tampilan sederhana dan API yang mudah digunakan sehingga banyak developer RIA tertarik menciptakan software yang mennyambungkan Twitter tanpa membuka browser.

Dalam Twitter terdapat beberapa fitur seperti update via devices, @reply, #channel, dan D direct message. Ada pula tambahan seperti RT tapi bukan asli dr twitternya. 

Twitter menjadi sarana breaking news tercepat di dunia. Berita yang masuk lebih cepat daripada posting di blog/news, breaking news di TV ataupun koran. Ini semua lebih dari sekedar: APA YANG ANDA LAKUKAN? By the way, follow saya di http://twitter.com/alvinaputri

Minggu, 12 Juli 2009

Metal Gear Solid 3 Snake Eater: Beat those Bosses #1

Metal Gear Solid 3 mempunyai beberapa Boss dari kelompok Cobra dan USSR (Colonel Volgin dan young Ocelot). Dalam virtuous mission, tidak ada boss sama sekali.

Boss #1: GRU Unit x11
Ada 11 orang boss di dalam pertempuran ini. Kamu akan start di sebuah ruangan.

- Begitu mulai, cepet2 masuk dalam lemari/loker (ada Thermal Google disitu). Tunggu sampai mereka masuk. Begitu dialog: "He's not here, move!" (tunggu sampai satu "Move" terakhir). Keluar dari loker.

- Keluar dari ruangan, di bagian utara, ada tumpukan dus, sembunyi dibaliknya dan tunggu sampai pasukan yang tadi kembali dan memeriksa ruangan sekali lagi.

- Diam2, siapkan granat, lempar ke dalam ruangan dan... KABOOOOOM!!! 4 orang modar seketika.

- hati hati keluar dari ruangan ini, ada orang yang menunggu kamu dari atas.

- Pergi ke arah barat dan naiki tangga ke lantai dua, bunuh juga beberapa orang sebelumnya. Di lantai dua, bunuh orang yang ada di atas genting ruangan kamu start tadi.

- Sekarang mungkin sisa 2 orang ada di timur dan Timur laut tempat itu.

- pergi ke selatan dan merapat ke pagar kawat sambil memakai Cammo yang pas.

- tembak drum minyak kalo yg disebelah timur itu dekat ama drum

- satu lagi ada ditimur laut. menyusup dari semak2 dan head shot untuk menyeleseikan battle ini

BOSS #2: Young Revolver Ocelot
Ini battle agak unik. Kamu bisa menembak sarang lebah untuk membuatnya kelabakan. 

- Begitu mulai, pergi ke sisi kiri/kanan dan bunuh ular disitu( baik di kiri maupun kanan) soalnya berbisa dan mengganggu battle. Bunuh kelinci kalo mau.
- Ocelot bisa memantulkan peluru, jadi kalo sembunyi lama2 itu Tambah Gambarnggak berguna
- Hati2 dengan pengawalnya yang ada dibelakangmu!

BOSS #3: The PAIN
Battle ini lumayan susah tapi coba aja:

- The Pain bakal membuat BeeArmor, gunakan M37 Shotgun/Granat untuk membuyarkan (halah!) kawanan lebah yang melindungi dirinya. Lalu mulai tembaki dia pake AK47 :D/Shotgun itu sendiri.
- Hati2 dengan kawanan lebah yang membawa granat. Bubarkan pake shotgun sebelum granatnya jatuh ditempatmu.
- Kalo ga mau dikerubuti lebah, jatuhkan dirimu ke air. Menyelam kalo ada lebah merah.

BOSS #4: The Fear
Boss ini kayak ninja. Dia ada di pepohonan dan kadang merambat cepet banget di tanah. Tapi tiap ia gerak, ia butuh energi, dan di tengah2 battle, sempat2nya makan.

- sembuhin diri dari racun dulu begitu battle mulai
- Gunakan shotgun untuk damage lebih
- gunakan thermal google untuk deteksi jebakan di arena, kalo kena jebakan, kasian deh lu!
- kalo ia lagi merambat di tanah, siap2 tendang atau salto ke arahnya
- selagi ia makan, tembak aja!

BOSS #5: THE END
Boss paling asik! Arena luas dan dia adalah SNIPER! Waspada gerakkanmu! Ada cheat khususnya sih(AABBKiKaKiKaKoSe), tapi gak perlu itu kalo kamu dah mahir:

- sedia makanan yang banyak dan sehat (memberi banyak stamina)
- selalu merambat di balik batu/tebing
- gunakan thermal google untuk mencari jejak kakinya
- Saat kamu dekat The End, lakukan Freezee CQC dan dapatkan bonus Cammo
- biarkan diri kamu berada di tempat terbuka dulu sambil bergerak2 dengan asumsi menghindari tembakannya.
- kalo kamu kena, buka cure dan cabut tranquillizer pakai pisau
- setelah tembakan pertama, kalo kamu tahu dari mana arah tembakannya, kalo nggak buka map, lihat lingkaran merah. Dia ada disana. Sekarang cari tempat sembunyi dan cari jalan menuju tempatnya bersembunyi, lakukan dengan sabar
- kalo ketahuan dia bakal menembak dan melempar Stun Grenade ke kamu. Dan ia akan kabur.

BOSS

Senin, 06 Juli 2009

Shin Megami Tensei: Persona 4

Persona 4 adalah sekuel dari Persona 3 dan merupakan game yang menggabungkan RPG dan Dating Sim.

Protagonis (Seta Souji) adalah seorang anak SMU yang pindah ke Inaba, dan tinggal di rumah pamannya. Disana ia menemui sebuah misteri pembunuhan yang sangat aneh dimana para korbannya mati tergantung dengan posisi terbalik. Selain itu munculnya desas desus tentang Midnight Channel dan Kemampuan seta masuk ke dalam 'dunia dibalik tv'.

Masih seperti P3, P4 menonjolkan RPG dengan persona sistem ditambah dengan Dating Sim.

Metal Gear Solid 3: Snake Eater

Ini adalah game MGS pertama saya (sebelum MGS 2 dan MGS (PSX)). Berbeda dari MGS sebelumnya yang menggunakan peralatan modern dan berada dalam suatu instalasi canggih. MGS 3 bersetting di hutan Russia. Dengan pendekatan Survival dan Nature enemies, MGS 3 jauh lebih seru.

Tahun 1960an saat perang dingin, Snake bertugas di Russia untuk menyelamatkan Sokolov, seorang ilmuwan yang bertanggung jawab menciptakan Metal Gear bernama Shagohod. Ia gagal saat ia bertemu dengan The Cobra Unit, tempat ia belajar ilmu stealth dan CQC (Close Quarter Combat - pertarungan jarak dekat). Seminggu kemudian ia kembali ke pedalaman Russia untuk kembali menyelamatkan Sokolov dan menghancurkan Shagohod atas perintah presiden USA Lyndon Jonhson dan Premier Soviet Nikita Kruscev. Disana ia bertemu EVA, pengkhianat Amerika dan membantunya dalam misi.

Game MGS 3 menawarkan sistem Survival, Body Condition, dan Camouflage. Ada beberapa fitur yang bisa didownload dari situs konami.

Metal Gear Solid 2: Son of Liberty

Sekuel dari Metal Gear Solid di PlayStation, kini hadir di PlayStation 2 dan merupakan game yang sangat menarik. Masih bercerita tentang Snake dan Metal Gear, namun tambahan karakter baru bernama Raiden.

Metal Gear Solid (MGS) 2 ini berkisah tentang Metal Gear Ray yang dicuri oleh Ocelot dan kejadian itu membuat hancurnya sebuah tanker yang memuat minyak dan mencemari pantai New York. Demi mengurangi polusi, dibuatlah sebuah PLANT. Hingga suatu hari saat presiden USA mengunjungi PLANT itu, sekelompok teroris menyerang dan menyandra presiden dan lainnya. Raiden ditugaskan menyelamatkan presiden, namun ada misteri lain tentang Metal Gear yang dikembangkan dalam PLANT itu.

Dengan grafik yang tajam dan halus, ini merupakan game PS2 terbaik saat perilisannya.

Shin Megami Tensei: Persona 3

Persona 3 atau P3 atau Shin Megami Tensei (Megaten) Persona 3 adalah game RPG yang dibuat oleh Atlus dan dirilis di PlayStation 2. Sekuel dari Persona dan merupakan game yang sangat menarik karena jepang banget dan menawarkan gameplay yang unik pula.

Alkisah terdapat hidden hour diantara jam 12.00 dan 12.01 malam dinamakan Dark Hour. Pada waktu ini, semua alat elektronik tidak berfungsi dan hanya orang tertentu yang mengalami dark hour ini. Selain itu munculnya fenomena sindrom apatis dimana orang menjadi seperti kesurupan merebak di kota. Dark hour menyimpan misteri, antara lain munculnya shadow dan Tartarus Tower. Semua ini berhubungan dengan Kirijo Group, sebuah perusahaan yang menguasai kota itu.

Game ini menggabungkan RPG dan Simulasi Dating. Player dapat meningkatkan hubungan dengan orang lain yang dapat dijalankan sepulang sekolah. Ini digunakan untuk meningkatkan level dari sistem Persona. Player juga dapat mengsintesiskan persona untuk mendapatkan persona lain yang lebih kuat.

Versi Persona 3 FES adalah versi lebih dari Persona 3 dengan tambahan chapter The Journey dan The Answer, selain itu terdapat pula tambahan puluhan Persona baru.

Metal Gear Solid


Game action paling terpopuler dan paling menarik besutan Hideo Kojima dan di publikasikan oleh Konami. Game ini menitik beratkan pada stealth (aksi membunuh tanpa berhadapan dengan musuh). Laku terjual hingga 6 juta kopi membuat game ini menjadi game terpopular PlayStation.

Kisahnya adalah tentang Snake, prajurit khusus yang ditugaskan untuk menyelidiki dan membasmi Metal Gear, sebuah mecha yang digunakan untuk menguasai dunia.

Dengan grafik dan cinematical yang menarik, game ini lebih terasa seperti melihat sebuah film. Didukung dengan sistem game stealth yang unik pokoknya recommended nih!

Breath of Fire 4

Breath of Fire 4 (versi Playstation) merupakan game RPG pertama saya. Game ini punya kenangan sendiri sebagai gamer pemula saat itu. Bermain di rental dan menghabiskan waktu 50 jam hingga terbawa tidur.

Game ini adalah game Role playing dengan kamera isometric. Cukup adiktif dan unik untuk judul RPG. Bercerita tentang Ryu, dewa naga yang berwujud manusia kehilangan ingatan dan ditolong oleh Nina yang sedang mencari kakak perempuannya yang hilang secara misterius. Disaat yang sama, Raja Naga yang tertidur ratusan tahun kembali dan para pengikutnya dahulu kala berusaha membunuhnya. Apa perang akan terjadi lagi?

Sistem unik dari BoF adalah karakter utamanya yang bisa berubah menjadi Naga. Dan dengan grafik kartunnya menambah nilai unik game ini. Jarang-jarang juga ada game yang mengambil tema Eropa - China - India.

Hello World

Ini adalah blog ku tentang game, lagi2 merupakan pecahan dari blog kikumiworld.blogspot.com. Disini hanya ada informasi, tips, mengenai game yang pernah dan sedang aku mainkan.

Farewell king!

King of Pop telah berpulang pada 25 juni 2009 lalu dan meninggalkan sejumlah kenangan. Banyak penggemar bersedih atas kehilangan ini dan menjadi sebuah berita yang meledak di media maupun internet. Bahkan beberapa situs sempat error ketika Michael Jackson dikabarkan meninggal dunia.
Rest in Peace Jacko, you will never be forgotten!

Rabu, 03 Juni 2009

Night at The Museum 2 (Battle of Smithsonian)

Sequel dari Night at the museum, alkisah Larrey Daley (Ben Stiller) si penjaga malam sudah sukses dengan Daley Corp nya dan membuat Senter-Menyala-dalam-Gelap berdasarkan pengalamannya menjadi penjaga malam. Saat berkunjung ke museumnya dulu, ia mengetahui bahwa isi museum akan direnovasi dan dipindahkan ke Smithsonian. 

Suatu malam, Larrey mendapat telpon dari Jedediah (Owen Wilson) bahwa Talet Akhkamenrah telah "terbawa" dan membuat isi museum Smithsonian menjadi hidup. Termasuk Kahmunrah, kakak dari Akhkamenrah yang jahat dan menginginkan Tablet itu.

Demi teman2nya, Larrey pergi menuju Washington dan menyusup ke Smithsonian. Disana ia berhasil menemukan teman2nya dan berusaha menyelamatkan mereka dari Kahmunrah. Dibantu oleh George Armstrong Custer dan Amelia Earhart, ia berusaha menyelamatkan Jedediah yang ditawan Kahmunrah yang diperkuat oleh Al Capone, Ivan The Terrible dan Napoleon Bonaparte.

Mampukah ia menyelamatkan Jedediah?

Selasa, 02 Juni 2009

My Gmail as Sakura

Aku nggak tau kalo GMAIL punya fitur ganti theme sekarang. Barusan buka dan aku langsung jatuh cinta ama theme sakura. Warnanya pink dan merah terang. (Lebih suka merah terang daripada pink)

A new World: Ganti busana!

Karena aku akhir2 ini suka banget anime dan manga, aku putuskan buat blog tersendiri tentang anime dan manga. Blog ini bisa dibuka di http://kikumianima.blogspot.com/ dan silakan dibaca2.. Semua anime dan manga yang ada disana, baik atau enggak aku review disana.

Selain itu, blog kikumi movie saat ini berganti theme balik ke theme yang disediakan Google, alasannya ya agar lancar aja load pagenya. Dan juga alamatnya aku ubah agar gampang diakses. Silakan akses melalui http://kikumimovies.blogspot.com/ nah gampang kan.

Template blog ini juga aku ganti. Sebenarnya banyak template gratisan diluar sana, tapi waktu load halamannya terlalu lama, makanya aku putuskan pake template original dari Blogger. Yah, mungkin bakal ada perubahan sana sini.

Crimson Rivers

Crimson river (Les Rivieres Proupres) adalah cerita misteri tentang pembunuhan yang terjadi di universitas Guernon yang letaknya terpencil di Perancis. Komisaris Pierre Niemans (baca:Piyer Nimangs, diperankan oleh Jean Reno) dipanggil untuk menyelidiki misteri pembunuhan dimana korbannya ditemukan dalam posisi fetal (posisi janin) dengan tangan teramputasi dan mata yang dicongkel.

Disisi lain, Max Kerkerian, seorang Letnan polisi menyelidiki sesuatu tentang pembobolan makam seorang perempuan. Penyelidikannya membawanya ke suatu tersangka yang sama oelh Niemans. Namun, mereka salah dan ada pembunuh lain yang sebenarnya. Mampukah mereka mengungkap misteri ini sebelum korban lain berjatuhan?

Gangster High

Sebuah geng bernama The Tigers dibentuk untuk tujuan kelompok sepakbola. Namun semua berubah tatkala salah satu anggotanya jatuh cinta pada seorang gadis dan gadis itu adalah kekasih dari lawan mereka.

Berikutnya geng itu berperang dan saling membunuh...

The Happening

Film horror thriller besutan sutradara M. Night Shyamalan ini berkisah tentang Elliot Moore, seorang guru di New York yang sedang mengalami kekacauan dalam rumah tangganya. Hingga suatu hari beberapa kejadian misterius tentang serangkaian kejadian bunuh diri massal akibat racun otak yang disebarkan oleh tanaman, membuat ia dan istrinya Alma Moore, harus pergi mengungsi. Bersama Jullian dan putrinya Jess, mereka pergi dari NY naik kereta. 

Dalam perjalanan, kereta terpaksa berhenti dan mereka mengetahui bahwa tak hanya New York saja yang menjadi korban, seluruh pesisir timur Amerika Serikat menjadi korban. Kemudian mereka juga mengetahui bahwa penyebabnya adalah racun yang disebarkan tanaman. Ketika istri Jullian tak dapat dihubungi, ia terpaksa menitipkan Jess pada Alma dan Elliot.

Mampukah mereka selamat dari The Happening ini?

Naruto too Overrated!

Saya suka nonton anime dan suatu hari ketika saya memesan sebuah DVD anime, ada teman saya bilang begini "Pesen anime? Apaan sih anime?" ya saya jawab dengan simple "film kartun jepang", dia kemudian balas dengan pertanyaan "Naruto ya?". Dan mengingat itu membuat saya kesel juga, apa semua orang menyamakan anime dengan naruto? Mengingat naruto sangat populer di Indonesia.

Saya tidak begitu suka dengan Naruto, walaupun saya suka anime, tapi saya lebih suka anime yang lebih berbobot atau cerita dewasa (bukan pornografi/hentai, tapi bobot konten cerita dewasa akan sangat sukar di baca oleh anak kecil dan perlu pemikiran). Tapi, anime anime ringan bercerita romantis tetap menjadi pilihan saya.

Tak hanya indonesia saja, beberapa negara lain, naruto sangat booming. Tapi, apa sih naruto? Masih banyak anime bercerita kepahlawanan yang lebih bagus dari Naruto. Naruto ini terlalu overrated, jikalau anda mau mencari cerita lain yang lebih cerdas dari naruto, masih banyak kok!

Midori No Hibi

Midori no Hibi atau Midori's Days adalah manga/anime karya Kazoruou Inoe yang juga menggarap Ai Kora. Midori no Hibi bergenre romantis tentang hubungan Midori dan berandalan baik hati bernama Sawamura Seiji.

Kisahnya, Sawamura Seiji adalah berandalan yang ditakuti, dan dijauhi cewek. Dia sangat menginginkan seorang pacar. Hingga suatu hari, muncul seorang gadis di tangannya (wew) yang ternyata adalah Midori, gadis yang sudah lama mengidamkan Seiji namun Seiji tak mengetahuinya. Hari-hari Seiji pun berubah menjadi lebih... aneh. Perlahan, ia mulai disukai oleh cewek lain dan ia mulai menyukai Midori dan melindunginya sebagai... tangan kanannya.

Monster Princess (Kaibutsu Oujo)


Atau Princess Ressurection, adalah anime supernatural, horror, yang diselingi bumbu komedi dan Harem. Tentang Hiro yang harus melayani Princess Hime karena hutang nyawa yang ia dapat dari Hime. Sebenarnya Hime bukan nama aslinya, sebab Hime adalah sebutan "nyonya" dalam bahasa jepang. Karena nama aslinya adalah Liliane (Ririane), dan ia lebih suka dipanggil hime.
Bercerita tentang Hiro yang hendak mengunjungi tempat kakak perempuannya bekerja di suatu mansion tua nan mengerikan di sebuah kota. Dalam perjalanan ia kejatuhan besi beton untuk konstruksi proyek dan ia meninggal seketika saat menolong Hime. Kemudian Hime menghidupkannya kembali dan menyuruhnya mengabdi karena ia berhutang Fire of Life.

Natsume Yuujinchou

Atau Natsume's Book of Friends adalah anime/manga tentang Natsume Takashi yang mempunyai  kemampuan ajaib untuk dapat melihat benda dan makhluk gaib. Sebelumnya, tak ada masalah dalam kemampuan ini, namun beberapa waktu setelah ia pindah ke rumah orang tua angkatnya, ia mendadak menjadi buruan dari para makhluk halus itu. Rupanya, ia menerima warisan berupa Book of Friend dari neneknya, Natsume Reiko, yang berisi daftar nama roh yang berhasil dikalahkan oleh Reiko dan mereka meminta namanya kembali.

Dibantu dengan Neko Sensei, ia sedikit demi sedikit berusaha mengembalikan semua nama roh itu disamping itu ia juga menyeleseikan masalahnya sendiri, orang lain, dan para roh yang mempunyai masalah.

Season 1 dari anime ini berjalan dalam 13 episode. Diangkat dari manga karya Yuki Midorikawa. Animenya diproduksi oleh Brain Base dan disutradarai oleh Tokahiro Omori.